Cara Membuat QR Code di PC dan Android

Perkembangan teknologi saat ini sudah banyak mempermudah banyak orang. salah satu contoh pemanfaatan teknologi adalah Kode QR atau sering juga disebut QR Code. Bahkan beberapa Barcode sudah mulai digantikan dengan Kode QR.

Untuk Anda yang belum tahu, QR Code adalah singkatan dari Quick Response Code. Secara garis besar, QR Code ini merupakan sebuah kode dalam menyimpan informasi dan juga beragam data. Alat untuk membaca QR code ini adalah dengan Scanner.

Jika Anda penasaran bagaimana cara membuat kode QR online ini, simak ulasannya berikut ini.

cara membuat qr code
cara membuat qr code

1. Membuat Kode QR melalui PC

Pembahasan yang pertama adalah membuat Kode QR melalui PC. Tidak perlu hal-hal rumit karena hanya butuh browser dan jaringan internet saja. Untuk mengetahui cara membuat Kode QR melalui PC, silakan simak di bawah ini:

  1. Buka browser terlebih dahulu dan pastikan jaringan internet memadai.
  2. Setelah itu, masuk sakja ke situs www. qrcode-monkey.com di kolom address bar. Lalu tekan Enter.
  3. Setelah situsnya terbuka, Anda dapat melihat kolom “Your URL”. Di sinilah Anda harus memasukan alamat URL yang nantinya akan diubah menjadi QR Code.
  4. Silakan cari dulu apa yang Anda inginkan dengan mengubahnya menjadi QR Code.
  5. Kita ambil contoh lokasi di Google Maps, maka silakan buka situs Google Maps pada browser.
  6. Tentukanlah lokasi yang diinginkan dan klik Share atau bagikan jika sudah menemukannya.
  7. Selanjutnya pada bagian Share ata Bagikan, Anda salin saja link alamat dari Google Maps tersebut. Poin inilah yang kita manfaatkan.
  8. Kembali lagi pada qrcode-monkey, kini tempelkan atau paste alamat URL tadi pada kolom “Your URL”.
  9. Anda bisa menambah gambar atau juga logo sendiri dengan cara klik Add Logo Image. Setelah itu, silakan upload gambar yang Anda inginkan.
  10. Selanjutnya adalah membuat QR Code. Silakan klik Create QR Code sehingga tercipta kode milik Anda sendiri.
  11. Jika sudah selesai, Anda tinggal unduh atau download Qr Code tadi untuk digunakan sesuai keinginan.

Hasil gambar yang didownload tadi menggunakan jenis gambar PNG. Pastikan untuk menyimpan QR Code sebagai file master.

2. Membuat QR Code Menggunakan Excel

Mungkin Anda tidak menyangka bahwa Microsoft Excel bisa digunakan untuk membuat Kode QR. Namun perlu diperhatikan bahwa jenis Excel yang digunakan untuk membuat Kode QR adalah versi terbaru.

Untuk caranya bisa disimak di bawah ini:

  1. Bukalah Microsoft Excel pada PC atau laptop.
  2. Setelah itu, silakan klik Insert yang berada di samping Home. Lalu lanjut ke menu Get Add-ins.
  3. Setelah itu, akan ada kolom pencarian yang mirip dengan menu Add-on pada browser. Pada kolom pencarian tersebut, Anda tinggal ketik saja QR4Office. Tunggu hingga pilihannya muncul.
  4. Jika sudah muncul QR4Office, silakan klik Add dan juga Continue.
  5. Setelah itu, secara otomatis Tools QR4Office akan muncul pada bagian kanan layar. Silakan Anda masukan link pada sebuah kolom.
  6. Di sini, Anda juga bisa mengatur warna QR Code dan juga Background hingga ukuran QR sesuai keinginan.
  7. Apabila semuanya sudah, Anda tinggal klik Insert.
  8. Secara otomatis akan muncul QR Code pada kolom yang telah Anda pilih.
  9. Selanjutnya Anda bisa menyimpan Kode tersebut untuk dijadikan file master.

Sayangnya untuk dapat menggunakan versi Excel ini hanya bisa dilakukan pada versi PC atau laptop. Sedangkan untuk Android masih belum ada.

3. Membuat QR Code Di Android

Cara selanjutnya adalah menggunakan smartphone Android. Untuk Anda yang ingin membuat QR Code namun tidak memiliki PC atau Laptop bisa menggunakan cara ini. Langkah-langkahnya bisa Anda lihat di sini.

  1. Silakan download terlebih dulu Aplikasi QR Code Generator. Anda bisa mengunduhnya di sini.
  2. Setelah aplikasinya terinstal, silakan Anda buka aplikasinya. Di sana terdapat banyak jenis QR yang sesuai dengan keinginan. Contohnya bersumber dari teks, kontak, website, media sosial dan lain sebagainya.
  3. Tidak jauh berbeda dengan poin-poin sebelumnya, Anda harus memiliki sumber URL. Nanti akan dimasukan ke dalam Kode QR tersebut.
  4. Setelah Anda menyalin link URL, silakan masukan ke kotak website dan tap Create.
  5. Tunggulah hingga proses pembuatan Kode QR selesai.
  6. Jika sudah selesai, maka Code QR sudah berhasil di buat.
  7. Anda juga bisa menambah template agar lebih menarik. Contohnya seperti pergantian warna QR Code, menambah logo, atau menambah kata-kata.
  8. Jika sudah selesai, Anda tinggal menyimpan code QR tersebut di smartphone Android.

Itulah beberapa cara membuat Kode QR online melalui PC dan juga Android dengan mudah. Sebelum Anda menyebarluaskan Kode tersebut, ada baiknya untuk melakukan pengujian terlebih dulu.

Cobalah download aplikasi untuk Scan QR Code atau menggunakan browser yang memiliki scanner QR Code. Jika sudah ada, lakukan scan dan lihat hasilnya. Apabila di dalam smartphone muncul link yang dimaksud, maka pembuatan Code QR berhasil.

Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat.