Ketika kita mendengar kata jeruk, kandungan vitamin C yang tinggi biasanya langsung muncul di benak kita, tapi apa lagi yang ditawarkan buah ini kepada kita?
Jeruk berasal dari Negara-negara Asia, tepatnya di tenggara Cina dan kepulauan Malaysia. Kini Negara penghasil jeruk terbesar adalah Brasil, Amerika Serikat, Spanyol, Italia, Meksiko, India, Israel, Argentina, dan Cina.
Manfaat Kandungan Jeruk
Jeruk, bentuknya biasanya bulat atau lonjong, serta kulit dan daging buahnya umumnya jingga, kecuali pada varietas tertentu dengan daging buah berwarna merah. Jeruk juga banyak diekstrak menjadi minyak esensial untuk bahan kosmetik.
Kemudian, untuk masa panen jeruk biasanya dimulai awal Oktober hingga pertengahan Juni, tergantung varietasnya. Sementara itu, menyimpan jeruk di tempat penyimpanan dingin pada suhu tertentu akan mengurangi serangan jamur.
Dengan mengkonsumsi jeruk secara teratus kita dapat menjaga kesehatan jantung. Selain itu kandungan asam sitrat dalam buah jeruk ternyata juga dapat mencegah batu ginjal.
Sedangkan vitamin C dalam buah jeruk dapat menurunkan resiko anemia derta pengopyimalan penyerapan zat besi.
Selanjutnya, buah jeruk juga bagus untuk ibu hamil karena kandungan vitamin B9 nya dapat mencegah terjadinya cacat pada janin.
Contoh Kumpulan Sketsa Mewarnai Gambar Jeruk











Download juga koleksi gambar jeruk PNG transparan. Anda bisa temukan berbagai jenis image jeruk dalam format PNG.